Konsumsi Kurma Muda Bikin Anda Makin Awet Muda, Benarkah?

Kurma
Sumber :
  • Screenshoot berita sahijab.com

VIVA Jabar - Kurma merupakan buah yang berasal dari Timur Tengah dan memiliki banyak khasiat baik untuk kesehatan

Tips Memilih Sunscreen yang Tepat untuk Jenis Kulitmu

Sementara itu, kurma muda, yang biasanya berwarna hijau dan belum sepenuhnya matang, juga memiliki berbagai manfaat yang baik untuk tubuh. 

Berikut beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari mengonsumsi kurma muda, dilansir dari sahijab.com

Waspada! Ini Tanda Sunscreen yang Kamu Pakai Tidak Cocok untuk Kulit

1. Membantu Pencernaan

Kurma muda memiliki tekstur lebih renyah dengan rasa yang tidak semanis kurma matang. 

Fakta Terkuak: Ternyata Apple Sudah Kembangkan AI dari 2017, Tak Kalah dari Android

Seperti kurma matang, kurma muda juga kaya akan serat. Serat makanan dapat membantu memperlancar sistem pencernaan dan mencegah sembelit.

2. Sumber Energi

Meski belum matang, kurma muda masih mengandung cukup banyak gula alami, sehingga bisa dijadikan sebagai sumber energi yang cepat diserap tubuh

3. Kaya akan Antioksidan

Kurma muda juga kaya akan antioksidan yang bisa membantu melawan radikal bebas, molekul yang bisa merusak sel dan jaringan dalam tubuh.

4. Mengontrol Kadar Gula Darah

Meski mengandung gula, kurma muda memiliki indeks glikemik yang relatif rendah. 

Kurma

Photo :
  • Screenshoot berita sahijab.com

Hal ini berarti kurma muda bisa membantu mengontrol kadar gula darah dan mencegah lonjakan gula darah yang tiba-tiba.

Dengan begitu, kurma muda sangat cocok dikonsumsi bagi penderita diabetes.

5. Meningkatkan Kesehatan Tulang

Kurma muda juga mengandung beberapa mineral penting untuk kesehatan tulang, termasuk kalium dan magnesium.

6. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Kandungan kalium dalam kurma muda bisa membantu menjaga keseimbangan elektrolit dalam tubuh dan mendukung kesehatan jantung.

7. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Antioksidan yang ada dalam kurma muda, seperti vitamin C dan E, dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas dan mencegah penuaan dini.

8. Menjaga Kesehatan Otak 

Kurma muda ternyata bisa membantu meningkatkan fungsi otak terutama dalam memberikan perlindungan terhadap stres oksidatif dan peradangan di otak.

Kurma

Photo :
  • Screenshoot berita sahijab.com

Hal ini karena kandungan antioksidan yang tinggi di dalam kurma muda seperti flavonoid. 

Walaupun kurma muda memiliki banyak manfaat, ada baiknya juga untuk mengonsumsinya dalam porsi yang wajar. 

Meski alami, gula yang ada di dalam kurma masih bisa berpotensi meningkatkan kadar gula darah jika dikonsumsi berlebihan. 

Selalu ingat bahwa kunci dari pola makan sehat adalah variasi dan keseimbangan.