Kirim Bantuan, Jokowi Tegaskan Indonesia akan Selalu Dukung Palestina

Presiden Jokowi di KTT Luar Biasa OKI (Riyadh, Arab Saudi)
Sumber :
  • Screenshoot Berita VIVANews

VIVA Jabar – Indonesia semakin memperjelas posisinya dalam menyikapi konflik Israel dan Palestina. Sejak dulu, Indonesia terus mendukung dan mendorong kemerdekaan Palestina dari penjajahan bangsa Yahudi itu.

Aksi Setahun Genosida di Gaza Palestina, Boikot Produk Pro Israel

Dalam hal ini, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menegaskan posisi RI yang terus memberikan dukungan terhadap Palestina. Jokowi mengatakan Indonesia melalui Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi kini sedang menggalang dukungan dari berbagai negara untuk menghentikan perang di Gaza, Palestina.

Presiden Jokowi Melepas Bantuan Kedua Untuk Palestina

Photo :
  • screenshoot berita VivaNews
Profil dan Kisah Perjuangan Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh yang Tewas Dibunuh Israel

"Selain bantuan kemanusiaan, Indonesia akan terus memberikan dukungan politik bagi Palestina dan sebagai salah satu utusan khusus OKI, Menteri Luar Negeri sedang berada di beberapa negara untuk menggalang dukungan agar kekejaman di Gaza dihentikan," kata Jokowi saat pelepasan bantuan tahap kedua ke Palestina, di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Senin (20/11/2023).

"Dilakukan sesegera mungkin gencatan senjata, dan bantuan kemanusiaan bisa masuk dengan baik untuk membantu saudara-saudara kita di Gaza," lanjutnya.

Israel Bunuh Ismail Haniyeh usai Bertemu Pemimpin Tertinggi Iran Ali Khamenei

Diberitakan sebelumnya, Jokowi kembali memimpin pelepasan bantuan untuk Palestina. Bantuan yang dikirim kali ini merupakan bantuan tahap kedua setelah sebelumnya telah dikirim pada awal awal November lalu.

Berdasarkan informasi yang dihimpun tim VIVA Jabar, pelepasan bantuan dilakukan dari Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Senin (20/11/2023), sekitar pukul 08.30 WIB. Bantuan tahap kedua ini dikirim sebanyak 21 ton. Bantuan ini dikirim menggunakan pesawat kargo BBN Airlines ke Bandara El Arish. Bantuan mayoritas terdiri dari alat medis hingga obat-obatan.

Halaman Selanjutnya
img_title