Babak Baru Kasus Pembacokan Pekerja Jembatan Penghubung Purwakarta Subang, Muncul Kasus Narkoba

Politisi Gerindra Dedi Mulyadi Tinjau Pekerjaan Jembatan Cihambulu
Sumber :
  • Istimewa

VIVAJabar – Pelaku pemalakan dan pembacokan terhadap pekerja perbaikan Jembatan Cihambulu penghubung Purwakarta - Subang di Desa Cijunti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta belum menyerahkan diri. Diduga pelaku bersembunyi di daerah lain pasca kasusnya kini viral.

Filosofi Gaya Unik Kang Dedi Mulyadi di Debat Perdana Pilgub Jabar, Terinspirasi Tokoh Pewayangan

Fakta baru pun muncul saat Kang Dedi Mulyadi (KDM) mencoba mencari keberadaan pelaku. Ternyata ada dua pelaku dalam kasus tersebut yakni Ipin dan adik iparnya Ebit. Setelah sebelumnya hanya berhasil menemui istri Ipin, KDM kini menemukan kontrakan Ebit. Ternyata kontrakan tersebut tak jauh dari rumah Ipin. Namun saat didatangi kontrakan tersebut ternyata sedang tidak ada orang.

KDM pun kembali ke rumah Ipin untuk menemui istrinya, Eneng. Saat ditanya Eneng mengaku hingga kini tak tahu keberadaan suami dan adiknya itu pasca aksi premanisme beberapa waktu lalu.

Cagub Jabar Dedi Mulyadi Pastikan Tak Akan Jatuhkan Calon Lain di Debat Perdana Pilkada 2024

“Gak tahu, Pak, adik saya itu sama istri mudanya. Kan istrinya (pertama) kerja di Libya, dua anaknya dari kecil diasuh karena saya gak punya anak,” ucap Eneng dałam keterangannya, Rabu 27 Maret 2024.

Politisi Gerindra Dedi Mulyadi

Photo :
  • Istimewa
Hasil Survei Pilkada 2024 LSI Denny JA Ungkap Data Fenomenal Cagub Jabar Dedi Mulyadi

Sementara itu Kades Cijunti Rohata Hardiana yang mendampingi KDM mengungkap fakta bahwa Ipin dan Ebit adalah residivis kasus narkoba. Bahkan Ebit sudah dua kali masuk penjara dengan kasus yang sama. Pria yang akrab disapa Apih Rohata ini mengaku sudah resah dengan peredaran narkoba dan miras di kampungnya. Sebab ia sudah mendapatkan informasi berupa sejumlah video yang memperlihatkan anak usia SMP mengkonsumsi miras dan narkoba

Halaman Selanjutnya
img_title