Begini Hasil Terawangan Denny Darko soal Eksekusi Mati Ferdy Sambo

Denny Darko
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube Denny Darko

Pasalnya, pasca mendapatkan vonis mati yakni bukan berarti seseorang langsung dihukum mati. Menurut Denny Darko hal ini semakin menguatkan bahwa sangat sulit untuk Ferdy Sambo dihukum mati.

Ternyata Ferdy Sambo Hidup Mewah di Lapas Salemba, Alvin Lim Bongkar Semua

Sementara kartu tarot kedua yang didapatkan adalah kartu Five of Wands. Menurut Denny Darko kartu ini menunjukkan bahwa kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J ini memang mendapatkan satu atensi yang besar dari publik. 

“Otomatis akan ada tekanan publik yang sangat besar. Dan vonis kemarin ini memuaskan dahaga publik yang ingin melihat Ferdy Sambo divonis mati,” sebut Denny Darko. 

5 Zodiak Paling Beruntung di Tahun 2024, Apa Saja? Yuk Cek di Sini!

Meski demikian sebenarnya di balik vonis mati ini masih banyak safety net atau hal-hal yang akan membuat Ferdy Sambo ini mungkin tidak dieksekusi.

Kartu yang menunjukkan hal ini adalah Queen of Cups, yang berarti bahwa vonis hukuman mati tidak serta merta langsung dilaksanakan, melainkan melalui banyak pertimbangan sebelum dijalankan.

Heboh! Alvin Lim Sebut Ferdy Sambo Tak Pernah Ditahan di Lapas Salemba

“Jadi masih ada kesempatan untuk dilakukan banding lagi,” sebut Denny Darko. 

Selain itu, menurut kartu Four of Wands diterawang juga kalau masih ada upaya hukum luar biasa yang bisa dilakukan oleh pihak Ferdy Sambo.

Halaman Selanjutnya
img_title