Viral Karena Marah Warganya Tidak Dibantu, Kades Saguling Datangi Kang Dedi

Otong Sutarman Kunjungi KDM
Sumber :
  • Istimewa

VIVA JabarOtong Sutarman, menjadi salah satu kepala Desa yang sempat viral baru-baru ini. Kepada Desa Saguling, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis itu mendadak menjadi viral di media sosial karena terekam kamera sedang mengamuk dan marah-marah di saat warganya tertimpa bencana pergerakan tanah.

Filosofi Gaya Unik Kang Dedi Mulyadi di Debat Perdana Pilgub Jabar, Terinspirasi Tokoh Pewayangan

Otong Sutarman Kunjungi KDM

Photo :
  • Istimewa

Bukan tanpa alasan, Otong kesal lantaran warganya yang terkena musibah pergeseran tanah tidak mendapat perhatian dari pemerintah dan dewan. Padahal, menurut Otong, sebelum terpilih dan menjabat, para petinggi negara hingga DPR kerap datang ke desanya untuk meminta dukungan.

Cagub Jabar Dedi Mulyadi Pastikan Tak Akan Jatuhkan Calon Lain di Debat Perdana Pilkada 2024

Dalam video tersebut, Otong meluapkan kekecewaannya karena tidak ada pejabat atau dewan seperti Kang Dedi Mulyadi (KDM). Diketahui, Kang Dedi yang kerap turun membantu permasalahan masyarakat. Meski kapasitasnya hanya dewan namun KDM kerap memberi solusi untuk masyarakat.

Karenanya, Otong mendatangi KDM di kediamannya di Lembur Pakuan Subang. Pada pertemuan itu, terungkap ternyata Otong sosok pengabdi yang peduli terhadap warganya hingga marah ketika ada perlakuan tak adil.

Dukungan Penuh Presiden Republik Indonesia Terhadap Naturalisasi Kevin Diks

Menurut KDM, sosok seperti Otong adalah harimau, di balik penampilannya yang menyeramkan, Kang Dedi melihat kelembutan hati yang meneduhkan.

"Dia harimau, kepala desa yang keren. Di balik wajahnya yang menyeramkan ternyata hatinya meneduhkan," ujar KDM.

Halaman Selanjutnya
img_title