Pos Indonesia Kolaborasi dengan BRI Perkuat Ekspansi Layanan Logistik

Pos Indonesia Kolaborasi dengan BRI Perkuat Ekspansi Layanan Logistik
Sumber :
  • Istimewa

 

ULBI Buka Program Beasiswa Ikatan Dinas PosIND 2025 untuk 100 Mahasiswa

Jabar, VIVA - Pos Indonesia bekerjasama dengan Bank BRI mengoptimalisasi layanan logistik yang terintegrasi di aplikasi BRImo BRI. Kerjasma ini memudahkan Pos Indonesia menjangkau layanan logistik ke pelosok - pelosok dengan kemampuan 4 ribu kantor pos, 13 ribu agen Pos, 13,500 O-ranger dan 40 ribu drop point.

Direktur Bisnis Kurir dan Logistik Pos Indonesia Tonggo Marbun menjelaskan, sinergi ini merupakan wujud nyata dari kekuatan BUMN dalam menciptakan solusi yang memberikan nilai tambah bagi masyarakat. 

PosIND Berangkatkan Pemudik Gratis untuk 6 Rute Utara dan Selatan, Berikut Rinciannya

"Melalui kolaborasi ini, kami berharap layanan ‘Kirim Barang melalui PosAja!’ dapat mempercepat digitalisasi di sektor logistik, memanfaatkan keunggulan jaringan luas serta teknologi dari kedua belah pihak," ujar Tonggo dalam keterangannya, Jumat 18 Oktober 2024.

Dengan integrasi ini, pengguna BRImo kini dapat melakukan pengiriman barang, mulai dari dokumen hingga paket besar, tanpa perlu berpindah platform. Sejalan dengan pertumbuhan pesat pengguna BRImo yang kini mencapai lebih dari 37,14 juta pengguna aktif.

Jalin Kolaborasi Strategis, Bank Sinarmas dan PT Pos Indonesia Sediakan Layanan Setor dan Tarik Tunai

Fitur ini dirancang untuk memudahkan pengiriman barang dan menjangkau segmen-segmen strategis, termasuk generasi muda dan pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM) yang memerlukan solusi logistik yang praktis dan efisien.

Halaman Selanjutnya
img_title