TikTokers Richard Theodore Kena Semprot Ari Kriting Gara-Gara Bilang Ini

Ari Kring Sindir Tiktokker yang ungkap begini
Sumber :
  • intipseleb.com

VIVA Jabar Sebagai perwakilan masyarakat Indonesia Timur, Arie Kriting pun buka suara soal TikToker yang viral, Richard Theodore. Tindakan Richard melakukan uji kejujuran terhadap ayah seorang pemilik toko di NTT (Nusa Tenggara Timur) dinilai kurang tepat.

Klaim Saldo DANA Hingga Jutaan Rupiah dengan TikTok, Dijamin Cair Bisa Bikin Tajir

Melalui akun TikTok miliknya, Arie Kriting mengungkapkan perasaannya kepada pembuat konten TikTok yang viral, Richard Theodore.

Menurut Arie, Richard tidak berhak menilai kejujuran seseorang, apalagi menyebut ayah yang ditemuinya di NTT sebagai orang yang tidak jujur.

Denny Cagur Siap Bantu Komeng Perjuangkan Hari Komedi Indonesia

“Buat anak-anak orang kaya yang pergi tes-tes kejujuran di NTT, saya mau bilang kamu ‘anj*ng’ tapi saya tidak enak karena saya ini orangnya sopan, jadi tidak usah sudah,” ujar Arie Kriting, dikutip dari akun TikToknya, Rabu, 14 Juni 2023.

“Kamu ada hak apa tes-tes punya kejujuran di sana. Dan kamu ada hak apa untuk bilang seorang bapak di NTT itu orang yang tidak jujur. Dia kasih kembali kau punya barang kok. Cuma kau saja yang tidak tahu bilang terima kasih,” imbuhnya.

Adzam Nangis saat Dikunjungi Sule, Nathalie Holscher Beberkan Hal Ini

Seperti diketahui, dalam video viral itu, Richard datang menemui seorang penjaga toko tua untuk mengambil ponselnya yang tertinggal.

Namun, alih-alih berterima kasih, Richard malah menuding sang ayah ingin menjual ponselnya jika ia dan pasangannya jauh dari lokasi kejadian.

Halaman Selanjutnya
img_title