Geruduk Kemenag, FPI Minta Ponpes Al Zaytun Ditutup Permanen

Kawat berduri dipasang di gerbang Al Zaytun
Sumber :
  • Erfan Septyawan-tvOne

VIVA Jabar – Massa dari Front Persaudaraan Islam (FPI) menggeruduk Kantor Kementerian Agama (Kemenag), Jakarta Pusat, Senin (26/6/2023).

Siap-siap! Kemenag Subang Tidak Layani Akad Nikah di KUA pada Hari Libur

FPI menggelar aksi demonstrasi menuntut Kemenag mencabut izin dan menutup permanen pondok pesantren Al Zaytun.

Juru bicara Habib Rizieq Syihab, Azis Yanuar menjelaskan, beberapa tokoh bakal hadir dalam aksi, termasuk menantu Habib Rizieq Shihab.

Ilham Habibie Hadiri Peringatan Haul ke-30 Pendiri Ponpes Darut Tafsir Kiai Istichori Abdurrahman

Aziz mengatakan, dalam aksi unjuk rasa tersebut ada tujuh tuntutan yang diajukan. Pihaknya mengecam dugaan ajaran sesat dan penistaan agama yang dilakukan Panji Gumilang di Ponpes Al Zaytun.

"(Jumlah massa) Semoga 500 hingga 1000. Habib Muhammad Alatas, Buya Husein Bekasi, KH Abdul Qohar Al Qudsy, Kiai Maksum, Habib Hanif Alatas, Habib Ali Alatas sekum FPI," kata Aziz kepada wartawan, Senin (26/6/2023).

Dua Ustaz Pesantren di Agam Cabuli 40 Santri dari 2022

FPI menuntut MUI untuk mengeluarkan Fatwa sesat ajaran Panji Gumilang. Tak hanya itu, FPI juga meminta pemerintah menutup Ponpes Al Zaytun.

FPI juga minta pemerintah menetapkan Al Zaytun sebagai organisasi terlarang.

Halaman Selanjutnya
img_title