Video Salat Diimami Wanita di Ponpes Al-Kafiyah Hanya Konten Semata, Ini Klarifikasinya

Klarifikasi Pemimpin Padepokan Sendang Sejagad, Sunaryo
Sumber :
  • Screenshot berita tvonenews.com

VIVA Jabar - Jagad dunia maya (dumay) kembali dihebohkan dengan gerakan dan tata cara peribadatan baru. Gerakan itu mirip salat dalam Islam. Ajaran ini ditengarai muncul dari sebuah ponpes bernama Al-Kafiyah. Padahal, polemik Ponpes Al-Zaytun belum juga tuntas.

Bingung Pilih Smart TV atau Android TV? Simak Perbedaan Lengkapnya Disini

Dalam sebuah video yang dibagikan akun instagram ndorobei.official pada Selasa, 27 Juni 2023 terlihat sekelompok orang yang terdiri dari pria dan wanita sedang melakukan gerakan menyerupai salat berjamaah. 

Tampak seorang wanita berbaju hijau menjadi imam dalam ritual atau peribadatan yang mereka lakukan itu. Sementara, di bagian belakang ada tiga orang laki-laki mengikuti gerakan si wanita tersebut.

Coach Justin Desak Shin Tae-yong Ubah Strategi Tanpa Rafael Struick

Di bagian sisi kiri mereka, terlihat tiga orang ibu-ibu berkerudung berdiri mematung dan mengarah pada mereka sambil melihat ritual yang dilakukan.

Dalam banner yang terpampang di dinding terlihat tulisan “Ponpes Al Kafiyah. Pimpinan Guru Besar Ustadzah Umariyah." Begitu bunyi tulisan tersebut 

Mau Beli TV Pintar? Simak Dulu Panduan Lengkap Membedakan Android TV dan Smart TV

Dalam benner juga tertulis bahwa mereka menerima pengobatan non medis dan tengah membuka penerimaan santri baru. Anehnya dan ini yang paling mengejutkan adalah tertulis sebuah kalimat bahwa mereka bisa menghapus dosa.

Berita Awal

Halaman Selanjutnya
img_title