Moeldoko ke Panji Gumilang: Gue Orang Pertama yang Akan Beresin

KSP, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko
Sumber :
  • Screenshot berita VivaNews

VIVA Jabar – Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengakui mengenal pimpinan pondok pesantren Al Zaytun Panji Gumilang. Namun, Moeldoko mengatakan jika dirinya berkali-kali menginatkan Panji agar tidak berbuat yang aneh-aneh.

Jaksa Tolak Eksepsi Terdakwa Adetya Yessi Setiani, Minta Hakim Lanjutkan ke Pokok Perkara

“Saya sering tegaskan, saya sudah bicara ke Pak Panji Gumilang, 'hey macam-macam, gue orang pertama yang akan beresin,” uyar Moeldoko, Selasa, 4 Juli 2023.

Dia menekankan apabila dulu dirinya melihat ada penyimpangan, maka dirinya yang akan bertindak saat itu juga.

Tengku Dewi Putuskan Stop Umbar Bukti Dugaan Perselingkuhan Andrew Andika

Moeldoko bahkan menengaskan tidak akan mengintervensi pemeriksaan Panji yang dipanggil oleh Bareskrim Polri.

"Ya periksa aja, kenapa? Sebagai warga negara nggak ada kekebalan, siapa aja, periksa aja. Saya sering tegaskan, saya sudah bicara ke Pak Panji Gumilang, 'hey macam-macam gue orang pertama yang akan beresin'. Itu. Jadi saya mulai (masih menjabat) Pangdam itu sudah datang ke Al Zaytun, untuk melihat secara pasti apa yang dilakukan di sana," ujar Moeldoko.

Polda Metro Jaya Bantah Kasus Firli Bahuri Terhadap SYL Diberhentikan

Sebelumnya, Bareskrim Polri resmi menaikan status kasus dugaan penistaan agama terhadap pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun, Panji Gumilang, ke tahap penyidikan. Adapun keputusan itu setelah tim penyidik menyelesaikan pemeriksaan terhadap Panji. 

"Kami sampaikan selesai pemeriksaan penyidik telah gelar perkara bahwa perkara kita tingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan," ujar Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol, Djuhandhani Raharjo Puro kepada wartawan, Selasa, 4 Juli 2023 dini hari.

Halaman Selanjutnya
img_title