Petenis Korea Selatan 'Ngamuk' Tak Terima Kalah di Asian Games 2023

Petenis asal Korea Selatan, Kwon Soon Woo Ngamuk Usai Kalah
Sumber :
  • Twitter

VIVA Jabar – Bintang tenis Korea Selatan, Kwon Soon Woo tengah menjadi sorotan setelah dirinya menelan kekalahan dan langsung membanting raketnya serta menolak berjabat tangan dengan lawannya.

Asnawi Mangkualam Buka Suara Soal Keributan dengan Dimas Drajad: Ini Penyebabnya

Kejadian tersebut ketika Kwon Soon Woo berlaga di Asian Games dan takluk dari pemain tenis asal Thailand yakni Kasidit Samrej dengan skor 3-6, 7-5 dan 4-6 di tunggal putra putaran kedua di Hangzhou Olympic Sports Center di Hangzhou, Cina pada Senin lalu, 25 September 2023.

Kwon Soon Woo yang notabenenya merupakan petenis paling kuat dan digadang-gadang akan meraih medali emas di Asian Games di tunggal putra, namun harus tersingkir oleh petenis asal Thailand Kasidit Samrej.

Persib lupakan kekalahan, targetkan kemenangan atas Persija

Video yang memperlihatkan aksi kurang sportivitas dari Kwon Soon Woo viral serta mendapatkan aksi kecaman dari penggemar tenis Korea Selatan.

Dilansir dari Yonhap News, Rabu 27 September 2023. Asosiasi Tenis Korea Selatan (KTA) mengungkapkan bahwa Kwon Soon Woo telah menyampaikan permintaan maaf kepada petenis asal Thailand atas perilaku yang kurang patas itu.

Derby Jakarta: Persib Targetkan Kemenangan untuk Menghibur Bobotoh dan Naik ke Posisi Atas Klasemen

"Kwon Soon Woo telah mengunjungi tempat latihan pemain tenis Thailand dan menyampaikan permintaan maaf serta mengirimkan kata-kata penyemangat. Saya mendengar petenis asal Thailand itu telah menerima permintaan maafnya," Kata seorang pejabat KTA.

Kini pemain tenis berusia 25 tahun itu akan kembali bermain lagi di ganda putra bersama Hong Seong Chan di Asian Games untuk memperebutkan medali emas.