Cetak Atlet, 1.950 Santri Berkompetisi di PORSADIN ke-7 Tingkat Kabupaten

Bulu Tangkis salah satu Lomba PORSADIN ke-7.
Sumber :

Jabar – Sebanyak 1.950 santri dari 30 Kecamatan di Kabupaten Subang unjuk gigi dalam Pekan Olahraga Santri Diniyah (PORSADIN) ke -7 yang diselenggarakan oleh DPC FKDT Subang.

Sortir dan Lipat Surat Suara Pemilu Subang, Petugas: Biar Dapur Tetap Ngebul

Mulai dari tahfidZ Qu'ran, MQK safinah, cerdas cermat, pidato bahasa Indonesia dan Arab, kaligrafi, murotal walm imla, MTQ, puisi islami, bulu tangkis, lari sprint, lari cepat,dan tenis meja, para santri berkompetisi untuk mendapatkan juara.

Ketua DPC Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Subang Agus Rahayu mengatakan para santri sangat antusias mengikuti perhelatan Porsadin ke -7.

Mirip Dagelan Politik, Panji Singgung Tatib Debat Publik Pertama Paslon Pilkada Subang

Menjadi wadah kaderisasi atlet, pihak FKDT berharap ajang pekan olah raga tersebut bisa mencetak santri yang unggul dan berprestasi.

"Kami menciptakan santri yang unggul dan berprestasi lewat PORSADIN," ujarnya pada Viva Jabar, Minggu (11/8 ).

Rapat Komisi X DPR: Denny Cagur Puji Naturalisasi Timnas Indonesia demi Kemajuan Olahraga

Santri yang mendapat juara di PORSADIN ke-7 tingkat Kabupaten ini, lanjut Agus, akan diikutsertakan dalam PORSADIN tingkat Jawa Barat yang akan digelar di Kota Tasikmalaya dalam waktu dekat.

Ketua Panitia PORSADIN ke-7, Ahmad Sobari mengatakan, para santri mengikuti perlombaan diberbagai tempat mulai dari kantor Kemenag, Madrasah Aliyah Negeri, Pondok Pesantren, dan di GOR Lapangan Bintang.

"Ada 13 mata lomba, kami menyelenggarakan nya di berbagai tempat," ucap Ahmad.

Dalam acara PORSADIN, tidak hanya tentang lomba dan olahraga saja, melainkan menjadi ajang silaturahmi bagi 3000 guru diniyah.

"PORSADIN ini mencerminkan khasanah, ukhuwah dalam diniyah," tuturnya.

Sementara itu, Asisten Daerah I Bidang Pemerintahan Setda Kabupaten Subang Rahmat Effendi mengatakan kegiatan PORSADIN sangat bagus untuk meningkatkan jalinan silaturahmi bagi para guru Diniyah dan para santri.

Melalui olahraga, Rahmat berharap muncul sosok atlet berprestasi dari santri diniyah yang bisa mewakili kabupaten Subang diberbagai kejuaraan mulai dari Porprov, PON, Asian Games dan lainnya.

"Mereka bibit unggul, kami dari Pemerintah Daerah berharap para santri bisa mewakili Kabupaten subang diberbagai kejuaraan," ujar mantan Kadis Kelautan dan Perikanan Subang itu