PSSI Bakal Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong untuk Tangani Timnas Indonesia?

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Sumber :
  • viva.co.id

"Memang saat ini ada pembicaraan yang baik dengan pak Erick (Ketum PSSI)," ujar STY dikutip dari tvOnenews, Senin, 1 April 2024.

Menteri Dito Singgung Isu Pemecatan Shin Tae-yong: Kita Tunggu Keputusan PSSI

Walaupun PSSI menargetkan STY untuk bisa lolos ke 8 besar Piala Asia U-23, namun pelatih berusia 53 tahun tersebut meminta untuk fans sepak bola Indonesia untuk menunggu hasil yang baik.

"Memang bicara terus tentang perkembangan sepak bola Indonesia jadi mohon para fans sepak bola Indonesia tunggu saja hasil yang baik," tambahnya.

Di Tengah Isu Pemecatan, Shin Tae-yong Tegaskan Komitmen untuk Timnas Indonesia

Nampaknya, STY masih harus melalui jalur pendakian yang sangat curam karena bila ingin lolos ke 8 besar Piala Asia U-23, Timnas Indonesia harus mampu mendominasi permainan dengan tiga raksasa Asia.

Timnas Indonesia U-23 tergabung dalam grup A Piala Asia U-23 bersama tuan rumah Qatar U-23, Australia U-23, dan Yordania U-23. Kompetisi terbesar di Asia tersebut akan bergulir mulai 15 April hingga 3 Mei 2024.

Harapan Besar Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia di 2026