Maarten Paes Berpotensi Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Maarten Paes
Sumber :

Maarten Paes masih menunggu putusan dari Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) soal statusnya yang pernah memperkuat Timnas Belanda U-21.

Terbongkar! Misi Shin Tae-yong Nonton Laga AFC Champions League 2 di Stadion Si Jalak Harupat

Apabila masalah tersebut selesai, maka penjaga gawang berusia 25 tahun bisa hampir bisa dipastikan dapat bermain untuk Timnas Indonesia.

Di Piala AFF nanti, Indonesia akan menjamu Laos (27/11), bertandang ke Vietnam (30/11), dan bermain di kandang melawan Filipina (7/12).

Shin Tae-yong Saksikan Langsung Pemain Timnas Indonesia di Laga AFC Champions League 2, Ada Apa?

Paes bisa bermain untuk Timnas Indonesia karena Major League Soccer (MLS) 2024 musim reguler akan berakhir pada 19 Oktober 2024.

Jika FC Dallas gagal menembus posisi sembilan besar wilayah barat, Paes akan mengakhiri musim dan bisa langsung bergabung.

Ranking FIFA Indonesia Meroket, Erick Thohir Tegaskan Hal Ini

Dengan demikian, Paes bisa langsung terbang ke Indonesia untuk mengikuti Piala AFF 2024.

Namun apabila FC Dallas bisa masuk ke babak playoff, Paes baru bisa bergabung paling lambat 9 Desember.

Halaman Selanjutnya
img_title