Dijebol Irak Dua Kali, Shin Tae-yong Sebut Kiper Timnas Indonesia Down

Kiper Timnas Indonesia U-23 Ernando Ari
Sumber :
  • Instagram @timnas.indonesia

VIVA JabarTimnas Indonesia kembali bertanding melawan Irak dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sayang, Skuad Garuda tumbang di tangan Singa Mesopotamia itu.

Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde 3, Timnas Indonesia Fokus ke Hal Ini

Indonesia takluk dengan skor 2-0 saat melawan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis, 6 Juni 2024 sore WIB.

Tim merah-putih dijebol melalui tendangan penalti yang dieksekusi oleh Aymen Hussein akibat kesalahan yang dilakukan oleh kiper Ernando Ari.

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Masuk Grup Neraka di Ronde 3, Begini Kata Staff Pelatih

Ernando blunder saat memainkan bola di kotak penalti di bawah pressing dua pemain Irak. Bola kemudian direbut Ali Jasim, yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang kosong.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyebut kipernya itu kesal dengan kesalahan yang ia perbuat.

Punya Bos Baru, Persib Bandung Incar Pemain Timnas Indonesia

"Suasana ruang ganti sama saja, tetapi memang tampak Nando kesal dengan kesalahannya," kata Shin Tae-yong saat memberikan keterangan seusai laga.

Kemudian, pelatih asal Korea Selatan itu tidak akan mengajak bicara sang penjaga gawang itu selama beberapa hari ke depan.

Halaman Selanjutnya
img_title