Wonderkid Turki Ini Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo

Arda Guler
Sumber :
  • UEFA

VIVA Jabar – Wonderkid Turki, Arda Guler mencetak gol debutnya di Euro 2024. Selain membantu Turki menang atas Georgia 3-1, ia juga memecahkan rekor yang sudah lama dipegang oleh bintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.

Ikuti Perkembangan Euro 2024, Bojan Hodak Setia Dukung Kroasia

Laga Turki vs Georgia itu digelar pada Selasa, 18 Juni 2024 di BVB Dortmund Stadion.

Guler mencetak gol pada menit ke-65 untuk membawa Turki kembali memimpin setelah skor imbang 1-1. Pemain Real Madrid itu mencetak gol lewat tembakan jarak jauh dengan kaki kiri miliknya.

Terobos Lapangan, Bocah Fans Cristiano Ronaldo Terancam Hukuman dari UEFA

Gol ini bermula dari keberhasilan Turki yang bisa merebut bola di pertahanan Georgia. Kaan Ayhan mendapat bola dan memberikannya pada Arda Guler yang langsung melepaskan tembakan jarak jauh ke pojok kanan gawang Georgia.

Bagi Guler ini adalah gol keduanya dari sembilan penampilan bersama Turki. Dia pun dinobatkan sebagai man of the match. Selain itu, Guler juga berhasil memecahkan rekor bintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo yang sudah bertahan selama 20 tahun.

4 Tim yang Lolos Babak 16 Besar EURO 2024

Melansir ESPN, Guler menjadi pemain belia pertama yang mencetak gol pada debutnya di Euro sejak Cristiano Ronaldo pada tahun 2004. 

Guler saat ini berusia 19 tahun 114 hari dan jadi pemain termuda yang bikin gol pada laga debut Piala Eropa, setelah Ronaldo saat menghadapi Yunani di 2004. Ketika itu, Ronaldo berusia 19 tahun dan 128 hari.

Halaman Selanjutnya
img_title