Pelatih Bahrain Ngeluh Jelang Pertandingan Lawan Timnas Indonesia
VIVAJabar – Pelatih Bahrain, Dragan Talajic mengeluh menjelang laga kontra Jepang dan Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025 mendatang. Dia merasa kedua pertandingan tersebut sulit bagi timnya.
Sebelumnya, Bahrain harus puas dengan skor imbang 2-2 saat melawan Australia. Hasil tersebut membuat Bahrain terlempar ke posisi kelima klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kendati begitu, Bahrain masih punya peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Tentunya dengan cara memetik hasil maksimal di empat laga tersisa.
Sementara dua laga yang menanti pada bulan Maret 2025 ialah melawan Timnas Indonesia dan Jepang. Dragan Talajic sebagai juru taktik merasa kedua laga ini sulit ia jalani.
"Kami harus bekerja keras untuk mempersiapkan diri menghadapi laga berikutnya." ujar Talajic dalam video konferensi pers yang diunggah oleh akun media sosial Federasi Sepak Bola Bahrain.
"Setiap laga jadi laga yang sulit, duel lawan Jepang dan Indonesia akan sangat sulit. Namun pemain sudah siap untuk hal itu," katanya.