Kisah Clara Shinta, Selebgram Hedon dan Terlibat Kasus Debt Collector, KIni Mualaf dan Syar'i

Clara Shinta
Sumber :
  • Instagram

VIVA Jabar Clara Shinta, seorang selebgram, membagikan kisah perjalanan spiritualnya setelah memeluk agama Islam dan memutuskan untuk mengenakan hijab. Dalam perjalanan hidupnya yang berbeda 180 derajat dari masa lalu, Clara Shinta kini tampil dengan penampilan yang tertutup dan sederhana namun tetap menenangkan. Bagaimana perjalanan spiritualnya yang penuh liku?

Ragnar Oratmangoen Semakin Eksis di Indonesia, Kini Jadi Bintang Iklan Kurban Iduladha 2024

Clara Shinta pernah menjadi sorotan karena gaya hidup hedonis dan juga terlibat dalam kasus dengan debt collector terkait gadai mobilnya. Selain itu, ia juga pernah dituduh sebagai simpanan seorang pejabat karena mendapatkan gaya hidup mewah dalam waktu singkat, meskipun tuduhan tersebut sudah dibantah oleh Clara Shinta sendiri.

Clara Sinta putuskan jadi mualaf dan berhijab

Photo :
  • Intipseleb
Minim Apresiasi, Guru Ngaji di Subang Terima Honor Rp100 Ribu Per Bulan

Usai kehidupannya yang penuh drama dan cukup menguras emosionalnya, diam-diam Clara Shinta justru memulai mencari ketenangan dengan mempelajari Islam. Clara Shinta sendiri kerap tampil terbuka dan berani disertai mobil mewah yang ditungganginya. Tak disangka, Clara Shinta kini tampil memakai hijab syar'i dengan mengaku sudah mualaf sejak 6 tahun lalu.

Rupanya, keputusan mualaf Clara Shinta merupakan keinginan sendiri tanpa sangkut paut keluarga. Selebgram ini pun sempat memilih menyembunyikan statusnya sebagai muslim dari kedua orangtuanya. Ia bahkan sempat datang ke gereja bersama orangtuanya saat baru saja menjadi mualaf.

Akan Lepas Masa Lajang, Mahalini Bakal Jadi Mualaf

Perlahan, Clara Shinta menceritakan bahwa dirinya sudah memeluk agama Islam sebagai pilihannya. Meski begitu, orangtuanya sempat menunjukkan kekecewaan. Menariknya, Clara Shinta memberitahukan status mualaf saat hendak umrah.

"Jadi orang tuaku tahu sebelum 1 menit aku take-off ke Jeddah (untuk umroh)," cerita Clara Shinta, dikutip kanal Youtube Cerita Untungs, Senin 2 Oktober 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title