Saksi Penganiayaan David Ozora Sempat Dikelabui Mario Dandy Saat Meminta Identitas
- Screenshot berita VivaNews
Merasa geram dengan sikap Mario, Abdul pun langsung memanggil rekannya yang bernama Burhanuddin. Ia meminta kepada rekannya agar mengambil borgol.
Mario pun langsung ciut ketika mendegar Abdul ingin memborgolnya dan langsung memberikan kartu identitasnya.
"Pertama ngga ada, ngaku ngga ada, ngga ada, ngga ada. Akhirnya saya emosi, saya panggil pak Burhanduian, 'Bur ambil borgol bur' pas saya ambil borgol baru Mario agak melemah 'Yaudah tapi sim aja ya' kata mario. 'Yaudah ngga apa-apa, oke sim'," ujar Abdul seraya mengobrol dengan Mario.
Meski sudah sepakat dan menyetujui ingin menyerahkan identitas, Mario berulah kembali untuk berusaha agar tak memberikan kartu identitasnya.
"Akhirnya saya ke mobil bareng-bareng sebelah kanan, dia ngambil dompet di pintu sopir mobil itu dibuka terus keluar tapi ngga mau ngasih lagi kan," beber Abdul.
"Dia muter lagi ke belakang akhirnya ke sebelah kiri akhirnya saya paksa, dapet," sambungnya.