Waduh, Marshel Widianto Disebut Menebar Kebencian Gara-gara Sindir Pengungsi Rohingya

Cesen dan Marshel Widianto
Sumber :
  • Instagram/ @marshel_widianto

VIVA JabarMarshel Widianto kini sedang menghadapi cibiran tak enak usai dirinya ikut berkomentar tentang banyaknya para pengungsi Rohingya yang datang ke Aceh.

Diketahui, komika Tanah Air itu sempat membuat konten di akun TikTok nya dengan menampilkan ekspresi wajah pusing.

Marshel menyematkan tangkapan layar komentar akun UNHCR Indonesia, lembaga yang memberi perlindungan terhadap para pengungsi di bawah naungan PBB.

"Semoga rakyat Rohingya bisa diterima masyarakat Indonesia, dan pemerintah bisa berikan dia rumah, makan, dan tempat tinggal, dan buat KTP Indonesia,” tulis akun UNHCR Indonesia yang dianggap resmi oleh Marshel dalam video kontennya, dilansir Sabtu 9 Desember 2023.

“Menjajah jalur kekuasaan (tanda silang), Menjajah jalur kasihan (tanda centang),” tulis Marshel menanggapi permintaan UNHCR.

"Jangan langsung minta Pulau dong, Kartu Perdana dulu kek," katanya lagi di kolom caption.

Warganer yang melihat unggahan tersebut dengan cepat mampir ke akun media sosial UNHCR Indonesa. Banyak juga dari mereka memberi komentar negatif ke lembaga tersebut.