Gawat! Kim Beneran Temui Putin, AS Cemas dan Galau
- Screenshot berita VivaNews
Pada hari Selasa, Peskov mengabaikan peringatan AS mengenai kesepakatan senjata apa pun dan menjelaskan soal pertemuan kedua pimpinan negara tersebut.
“Seperti yang Anda ketahui, saat menerapkan hubungan kami dengan tetangga kami, termasuk Korea Utara, kepentingan kedua negara adalah penting bagi kami, dan bukan peringatan dari Washington. Kepentingan kedua negaralah yang akan kami fokuskan," ujarnya dalam The Guardian, belum lama ini.
Tak sendiri, Dalam laporan KCNA Korea Utara disebutkan, perjalanan Kim didampingi pejabat tinggi pemerintah, termasuk personel militer.
Sebelumnya, kantor berita tersebut merilis foto-foto keberangkatan Kim dari Pyongyang, yang menunjukkan penjaga kehormatan militer dan kerumunan orang berjas gelap dan gaun warna-warni melambaikan bunga dan bendera saat Kim menaiki kereta berwarna hijau tua, yang diyakini berlapis baja dan membawa peralatan khusus lainnya.
Perjalanan tersebut menandai kunjungan pertama Kim ke luar negeri dalam lebih dari empat tahun dan yang pertama sejak pandemi Covid-19.
Pada hari Senin, Departemen Luar Negeri AS menggambarkan Putin putus asa atas konflik Ukraina dan memperbarui peringatan bahwa kesepakatan senjata apa pun dapat memicu sanksi AS.