7 Dampak Bahaya Konsumsi Garam Berlebihan
- Pixabay
7. Kanker Lambung
Sejumlah studi menunjukkan bahwa bahaya mengonsumsi garam berlebihan turut meningkatkan risiko kanker lambung. Hasil penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Cancers (Basel) menyebutkan bahwa asupan garam berlebih dapat menyebabkan peradangan di dalam saluran cerna.
Kondisi ini bisa memicu terjadinya pertumbuhan sel kanker pada lambung terutama pada orang yang terinfeksi bakteri Helicobacter pylori.
Untuk menghindari efek negatif konsumsi garam berlebihan, disarankan untuk mengurangi asupan garam sehari-hari. Kamu dapat membatasi penggunaan garam saat memasak, menghindari makanan olahan dan makanan cepat saji yang tinggi garam, dan memilih makanan alami yang rendah garam.
Selain itu, melakukan tes kesehatan secara rutin juga penting untuk memantau kondisi kesehatan dan mendeteksi masalah kesehatan sejak dini.