Isu Proyek Rempang Diangkat Pada Munas NU: Pendekatan Kekerasan di Rempang Harus Dihentikan

Ketua PBNU KH Ulil Abshar Abdalla
Sumber :
  • Viva.co.id

Selanjutnya, Kiai Ulil juga meminta semua pihak mulai dari pemerintah maupun masyarakat untuk cooling down. Pemerintah diminta untuk mendengar aspirasi masyarakat dalam menangani kasus di Rempang ini.

Menteri Bahlil Dianugerahi Kartika Astha Brata Utama dan Alumni Kehormatan dari IPDN

"Pemerintah haruslah mendengar aspirasi rakyat sebaik-baiknya sehingga kepentingan investasi tidak mengorbankan hak rakyat kecil," kata Kiai Ulil.

"Terakhir, ini imbauan kita, mengajak masyarakat di Rempang bersabar dan terus berdoa kepada Allah agar mencapai solusi terbaik dan membawa kemaslahatan bagi semua pihak terutama pihak masyarakat," pungkasnya. 

Presiden Jokowi Pilih Sapi Subang untuk Kurban Idul Adha

Jokowi Utus Menteri Bahlil Atasi Konflik Rempang

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi mengatakan, bahwa penyebab terjadinya konflik di Pulau Rempang karena adanya komunikasi yang kurang baik kepada warga setempat.

Pembudi Daya Ikan Air Payau di Subang Siap Terima Dana Rp245 Miliar

Oleh karena itu, Kepala Negara bakal mengutus Menteri Investasi/Kepala Badan Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia untuk mengatasi persoalan di Pulau Rempang.

Menurut Jokowi, warga Pulau Rempang yang terkena relokasi akan diberikan penggantian lahan oleh Pemerintah. Luas lahan yang diberikan sebagai pengganti sekitar 500 meter persegi dan sudah termasuk bangunan rumah tinggal tipe 45.

Halaman Selanjutnya
img_title