Setelah Viral Akan Pernyataannya yang Kontroversi, Kini Panglima TNI Yudo Margono Minta Maaf

Viral Pernyataan Panglima TNI Soal Piting Rakyat.
Sumber :
  • Viva.co.id

Sebelumnya, Mabes TNI buka suara atas pernyataan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, yang memerintahkan prajuritnya untuk memiting masyarakat di Pulau Rempang Batam, Kepulauan Riau yang melakukan demonstrasi. Perkataan itu pun, diketahui kini viral di media sosial.

Panglima TNI Geram! Oknum TNI yang Keroyok Relawan Ganjar-Mahfud Dihukum Berat

Kapuspen TNI Laksda TNI, Julius Widjojono mengatakan bahwa ada salah pemahaman dari masyarakat atas pernyataan tersebut.

"Jika dilihat secara utuh dalam video tersebut, Panglima TNI sedang menjelaskan bahwa demo yang terjadi di Rempang sudah mengarah pada tindakan anarkisme yang dapat membahayakan baik aparat maupun masyarakat itu sendiri. Sehingga meminta agar masing-masing pihak untuk menahan diri," ujar Julius dalam keterangannya Minggu, 17 September 2023.

Pelaku Penyebar Hoax Penangkapan UAS, Polisi Amankan 2 Pelaku

Julius mengatakan, Panglima TNI dalam hal ini menginstruksikan kepada Komandan Satuan untuk melarang prajurit menggunakan alat/senjata, dalam mengamankan aksi demo Rempang. Sebab hal tersebut untuk menghindari korban, sehingga lebih baik menurunkan prajurit lebih banyak dari pada menggunakan peralatan yang bisa mematikan.

"Panglima mengatakan, jangan memakai senjata, tapi turunkan personel untuk mengamankan demo itu," terangnya.

Habib Rizieq Shihab Bela Warga Rempang: Kejadian di Rempang Menunjukan Buruknya Sikap Pemerintah