Berikut Kronologi Peristiwa Pembunuhan Keji Terhadap Ibu dan Anak di Subang
- Screenshot berita VivaNews
Dari beberapa petunjuk, kondisi rumah tersebut tidak ada yang rusak meski rumah ditemukan dalam keadaan berantakan.
Bukan hanya itu saja, dari autopsi jasad Amalia, kekerasan seksual juga tidak ditemukan dalam kasus tersebut. Namun, ada satu kejanggalan yang ketika itu diungkapkan Sumarni, yaitu ponsel milik Amalia yang tidak ditemukan. Padahal, barang-barang berharga di rumah itu masih utuh.
Polisi kemudian menemukan petunjuk bahwa Tuti dan Amalia tidak tewas bersamaan. Hal ini dilihat dari kondisi kaku jasad korban yang berbeda saat autopsi. Tuti juga mengalami luka di bagian kepala sampai menyebabkan tewas.
Kemudian korban berinisial Amalia mengalami luka di bagian mata diduga karena kekerasan.
Polisi pun kini telah menemukan titik terang soal pelaku pembunuhan sadis tersebut.
Dua tersangka yaitu Danu alias MR dan Yosep Hidayah alias YH sudah ditahan. Sedangkan tiga orang lainnya tidak ditahan dan diberlakukan wajib lapor.