Deret Perusahaan Dealer yang Menggelar Uji Emisi Gratis hingga Akhir Tahun 2023

Uji Emisi DKI Jakarta
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Jabar - Uji Emisi gratis selalu dihadirkan dalam rangka mencapai target Pemerintah untuk menekan pencemaran udara. Salah satunya, di DKI Jakarta.

Pabrik Mobil Listrik BYD di Subang Diultimatum Warga Setempat : Kami Butuh Pekerjaan

Program layanan Uji Emisi gratis dirancang untuk memberikan kesempatan kepada pemilik kendaraan untuk memeriksa dan memastikan tingkat emisi kendaraan mereka sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Dalam kurun waktu hampir 2 bulan ini, Pemdaprov DKI Jakarta gencar mensosialisasikan hingga melakukan razia di jalan untuk memastikan setiap kendaraan yang melintas di wilayah Jakarta aman dari emisi gas buangan yang buruk. Termasuk penyediaan layanan Uji Emisi gratis. Pemerintah maupun pihak swasta turut ambil bagian dalam program Uji Emisi.

Dinas Peternakan Subang Siap Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis Lewat Kampung Susu

Belum lama ini, laman Instagram resmi TMC Polda Metro Jaya mengabarkan, kepolisian menggelar Uji Emisi gratis dalam rangka Operasi Zebra Jaya, yang setiap tahun diadakan oleh Polri untuk memastikan para pengguna jalan tertib dan menaati peraturan lalu lintas. 

Dukung Program Makan Gizi Gratis, BUMD Subang Gandeng 10 Bumdes Siapkan Komoditas

Kegiatan tersebut diadakan di area Gelora Bung Karno (GBK), Senayan selama satu hari. Waktunya adalah mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 13.00 WIB. 

"Dalam rangka Operasi Zebra Jaya 2023 Polri Dit Lantas Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta dan Astra melakukan kegiatan Preemtif dengan mengadakan pelayanan Uji Emisi Gratis di Parkir APEC Geora Bung Karno Senayan Jakpus,” tulis pengelola akun. 

Halaman Selanjutnya
img_title