Desta dan Natasha Dikabarkan Akan Rujuk, Benarkah?

Desta dan Mishka
Sumber :
  • Viva.co.id

Jabar –Kabar bakal rujuk Desta dan Natasha Rizky terus menyeruak, hal tersebut bermula saat Desta saat tampil dalam podcast bersama musisi senior Iwan Fals.

Hal tersebut bermula dari pembahasan tentang tips agar rumah tangga bisa awet, lantas beberapa saat kemudian Desta curhat soal kondisi rumahtangganya.

"Itu kan gua 10 tahun (menikah) waktu kemarin kan. (ada) yang nanya sama gua, gimana sih caranya (bisa bertahan). Lah, gua bubar," curhat Desta, dikutip dari Intipseleb.com

Pada momen tersebut Iwan Fals mendoakan yang terbaik untuk keluarga Desta, bahkan menurutnya akan lebih baik jika Desta bisa rujuk dengan Natasha Rizky.

"Ya, tapi jodoh kan akan datang lagi. Eh, kalau bisa balikan lagi, seru itu," kata Iwan Fals.

Lantas potongan podcast Desta dan Iwan Fals itu biki heboh netizen, bahkan bebarapa kalangan artis juga telah mendukung agar Desta segera rujuk.

"Amin yang kenceng gaessss... kekuatan netizen," ujar salah warganet.

"Semua mendukung termasuk Vincent dan tmn tmnya kayaknya tinggal Desta nya ini," sahut netizen yang lain.

Desta Terbaring di Rumah Sakit, Natasha Rizky Tak Tinggal Diam