Inilah Manfaat Lain dari Fitur Mode Pesawat, Pengguna Smartphone Wajib Tau!

Mode Pesawat
Sumber :

VIVA Jabar – Pengguna Smartphone pasti tidak asing dengan sebuah fitur bernama Mode Pesawat. Fitur ini pasti ada di dalam semua Smartphone yang telah beredar di seluruh penjuru dunia, baik Smartphone dengan system operation jenis Android maupun IOS. Namun tahukah kamu jika fitur ini ternyata memiliki banyak kegunaan. Penasaran? simak selengkapnya.

Xiaomi Andalkan Layar OLED untuk HP Kelas Menengah dan Premium di Masa Mendatang

Fitur mode pesawat ini memiliki peran yang sangat penting bagi pengguna Smartphone, terlebih lagi bagi mereka yang sedang bepergian dengan menggunakan transportasi via udara.

Mode ini memiliki fungsi utama sebagai penonaktifan komunikasi tanpa kabel pada sebuah perangkat komunikasi. Saat pengguna mengaktifkan mode pesawat ini, semua jenis sinyal yang terkoneksi dengan perangkat terputus. Misalnya Bluetooth, data seluler, Wifi, bahkan layanan GPS.

Redmi Persiapkan Redmi Turbo 4 Pro dengan Baterai Jumbo 7000 mAh?

Selain sebagai pemutus koneksi sinyal sebuah perangkat pada saat berada di dalam pesawat, ternyata mode ini juga memiliki fungsi lain yang bisa kamu coba pada kondisi tertentu. Tentu saja hal ini akan memberikan keuntungan pada perangkat kamu jika dilakukan pada saat yang tepat, selain itu performa perangkat kamu tidak akan mengalami penurunan.

Manfaat lain dari mode pesawat yang pertama adalah menjadikan perangkat kamu lebih hemat baterai. Hal ini terjadi karena pada saat mode pesawat diaktifkan, maka seluruh koneksi akan otomatis terputus, sehingga hal ini akan mengurangi beban kinerja perangkat dan akan membuat baterai perangkat kamu menjadi lebih hemat.

Xiaomi Siapkan Integrasi Ikon Bertema di HyperOS 3 Setelah Stabil di Android 15

Selain itu, mode pesawat juga bisa menghemat penggunaan data seluler, hal ini karena seluruh koneksi pada perangkat akan otomatis terputus termasuk data seluler. Sehingga dengan mengaktifkan mode pesawat, bisa mencegah penggunaan data seluler yang tidak disengaja, misalnya saja saat pengguna bepergian keluar negeri biasanya perangkat akan melakukan aktivitas roaming secara otomatis. Hal ini tentunya membutuhkan data seluler yang cukup banyak.

Manfaat lain dari mode pesawat adalah mampu mengatasi masalah koneksi pada perangkat kamu. Saat data seluler atau koneksi Wifi yang terhubung pada sebuah perangkat mengalami gangguan atau gagal terkoneksi, kamu bisa coba mengatasinya dengan mengaktifkan mode pesawat selama beberapa saat, setelah itu kamu bisa menonaktifkannya kembali.

Halaman Selanjutnya
img_title