Kabar Gembira! Masyarakat Kini Bisa Masuk IKN dan Lihat Istana Garuda Secara Gratis, Begini Caranya

Istana Kepresidenan IKN
Sumber :
  • kemenparekraf

Jabar, VIVA – Ibu Kota Nusantara (IKN) merupakan icon Ibu Kota baru bagi Negara Republik Indonesia. Di kota yang dibangun di Kalimantan Timur ini telah berdiri Istana Garuda yang menarik minat para penjelajah tempat wisata.

Masyarakat Bisa Masuk IKN dan Lihat Istana Garuda Secara Gratis, Ini Caranya!

Masyarakat pun antusias ingin melihat design menarik dari istana yang menyerupai burung Garuda itu. Tak ayal, tempat tersebut menjadi destinasi wisata yang mengagumkan.

Konstruksi Bangunan Istana Garuda

Photo :
  • -
Kabar Gembira! Masyarakat Bisa Masuk IKN dan Lihat Istana Garuda Langsung Secara Gratis

Kabar gembiranya, kini masyarakat umum diperkenankan untuk masuk dan melihat langsung Istana Garuda secara gratis.

Hal tersebut ditegaskan oleh Staf Khusus Kepala Otorita IKN Bidang Komunikasi Publik sekaligus Juru Bicara OIKN yakni Troy Pantouw bahwa kunjungan ke IKN tidak dipungut biaya.

PosIND Kirim Tanaman Hias Segar untuk Upacara HUT RI ke-79 di IKN

"Bisa mendaftar melalui aplikasi iKnow. Pembukaan IKN untuk kunjungan masyarakat umum ini akan berlangsung hingga akhir September 2024," ujar Troy kepada awak media.

Akan tetapi, untuk menjaga keamanan, kenyamanan serta ketertiban jumlah kunjungan hanya dibatasi 300 orang.

Halaman Selanjutnya
img_title