Putuskan Lepas Hijab, Nathalie Holscher Berjanji Tak Pamer Foto Seksi ke Sosok Ini

Putuskan Lepas hijab, Nathalie Holscher berjanji tak pamer foto seksi
Sumber :
  • Intipseleb

VIVA Jabar – Keputusan Nathalie Holscher melepas hijab menuai pro dan kontra. Pasalnya, perubahan yang dulu dilakukan sangat drastis dari seorang DJ yang identik dengan pakaian terbuka menjadi seorang muallaf yang tertutup.

Meski memutuskan melepas hijab, rupanya Nathalie Holscher berjanji kepada Ustaz Derry Sulaiman untuk tidak memposting foto seksi dan ada potensi kembali mengenakan hijab. Namun, dia menunjukkan sesuatu yang berbeda.

Dalam foto yang dibagikan pada Sabtu, 29 Juli 2023, mantan istri Sule itu tampak cantik mengenakan atasan one shoulder putih tanpa lengan. Rambutnya yang panjang diikat ekor kuda.

Ibunda Adzam tampak tersenyum ke arah kamera dengan dandanannya yang terlihat natural. Tanpa banyak basa-basi, Nathalie hanya menggunakan emoji white love untuk deskripsi postingannya.

Postingan tersebut ternyata mengundang netizen untuk mengkritik Nathalie Holscher. Mereka menyayangkan saat Nathalie mulai memposting foto dirinya yang terbuka hingga ada yang mengaku curiga.

“Ya maaf kak tapi gimana ya, lihat kakak tertutup tiba-tiba lepas hijab dan sekarang mulai terbuka,” kata netizen.

“Ya Allah kak Nathalie, buka hijab ya mungkin suatu pilihan yang berat tapi berusaha untuk tidak terlalu terbuka auratnya,” kata yang lain.

“Sedikit demi sedikit lama-lama membuka bukit,” sindir netizen.

“Pelan-pelan pak supir,” sindir netizen lain melihat postingan terbaru Nathalie Holscher.

Nathalie Holscher Ungkap Alasan Tak Hadir di Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini