Kecewa, Beckham Putra Tak Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala Asia U-23

Beckham Putra Nugraha
Sumber :
  • Persib Bandung

VIVA Jabar – Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra kembali gagal membela Timnas Indonesia saat berlaga di Piala Asia U-23 2024 ini.

Alasan Shin Tae yong Tetap Mainkan Dony Tri Pamungkas Sebagai Bek Timnas Indonesia

Beckham tidak jadi diterbangkan ke Qatar karena mengalami cidera saat Persib kontra Bhayangkara FC di Stadion Si Jalak Harupat pada Kamis, 28 Maret 2024 lalu.

Hal serupa dialami Beckham tahun lalu, ia gagal tampil bersama Timnas Indonesia pada Sea Games 2023 di China. Kala itu, Beckham mengalami cidera di paha bagian dalam saat membela timnas Indonesia di Piala AFF U-23.

Shin Tae yong Tegur Marselino Ferdinan Usai Dikartu Merah Saat Laga Kontra Laos dengan Penampilan Buruk

Tak hanya gagal tampil di Sea Games, ia juga tidak bisa memperkuat Skuad Garuda pada Kualifikasi Piala Asia U-23 di Solo ketika itu.

Beckham Putra Nugraha

Photo :
  • PSSI
Hasil Liga 1: Persib Bandung Taklukkan Malut United Tanpa Balas

Saat ini, Beckham mengalami cidera di punggung kaki kanannya. Ia pun merasa kecewa karena tidak bisa membela pasukan Shin Tae-yong tersebut.

"Tentunya sangat kecewa karena kembali tidak bisa main bersama Timnas. Saya sudah menyiapkan diri untuk timnas, tapi pasti ada hikmah di balik ini,” kata Beckham, Senin 1 April 2024.

Beckham mengatakan saat ini kondisinya sudah membaik. Sakit dan bengkak di kakinya sudah sangat berkurang. Hanya saja ia belum bisa beraktivitas secara normal.

Rencananya, Beckham akan kembali menjalani pemeriksaan lanjutan untuk mengetahui perkembangannya.

“Kondisi lebih baik, bengkak sama sakitnya berkurang. Semoga hasil CT Scan bukan cedera serius,” ucapnya.