Persik Kediri Taklukkan Persikabo 1973 dengan Skor 5-2

Persik Kediri
Sumber :
  • Liga Indonesia Baru

Jabar – Pada pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/24, Persik Kediri menunjukkan dominasinya di kandang Stadion Brawijaya, Kediri.

Pelatih Persib Bandung Ngaku Lebih Takut pada Semen Padang FC daripada Persik Kediri

Tim berhasil mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor yang mencengangkan.

Flavio Silva, pemain asing Persik, menjadi bintang dengan mencetak lima gol pada menit ke-14, 19, 34, 43, dan 81.

Bakal Jamu Semen Padang FC, Pelatih Persib Bandung Fokus Persiapan Seratus Persen

Sementara itu, Persikabo memperkecil ketertinggalan melalui gol Yandi Sofyan Munawar di menit ke-45+1 dan 64.

Pelatih Marcelo Rospide menyebut hasil ini sebagai pembuktian setelah kekalahan sebelumnya.

Kata Pelatih Persebaya Surabaya Usai Gagal Kalahkan PSM Makassar

Dengan tambahan 3 poin, Persik Kediri kini berada di posisi ke-6 dengan total 46 poin.

"Persik mampu melanjutkan sepak bola yang sangat luar biasa. Ini juga merupakan pembuktian untuk Persikmania, yang memberikan dukungan saat latihan sebelum pertandingan melawan Persikabo," ujar pelatih asal Brasil ini.

Arthur Irawan, pemain tim berjuluk Macan Putih, menekankan kerja keras tim sejak menit awal. Meskipun Persikabo juga bermain dengan semangat, mereka berhasil mempertahankan kompak dan pressing yang baik.

"Sepak bola tidak bisa ditebak. Kita bersyukur atas kemenangan ini. Terima kasih kepada Persikmania yang mendukung kami selama persiapan. Mereka adalah pemain ke-12 dan jantung tim ini. Dengan doa dan dukungan mereka, kita akan bekerja keras untuk masuk ke 4 besar," tegas Arthur Irawan.