Timnas Indonesia Bikin Vietnam Buka Mata Soal Naturalisasi

Selebrasi Timnas Indonesia saat jebol gawang Vietnam.
Sumber :
  • PSSI.com

VIVA Jabar – Federasi Sepakbola Vietnam nampaknya mulai membuka mata soal naturalisasi pemain. Mereka mengakui jika naturalisasi yang dilakukan Timnas Indonesia terbilang sukses.

Menohok! Ini Jawaban PSSI saat Ditanya Biaya Naturalisasi oleh DPR RI

Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) Tran Anh Tu tak ingin tertinggal dengan gaya yang dilakukan Indonesia.

Karena itu, sepakbola Vietnam tidak boleh terus bersikap kolot menghadapi perubahan sepakbola dunia. Tran Anh Tu menyebut sepakbola dunia berubah dengan cepat, termasuk soal naturalisasi.

Menpora Bocorkan Rencana Besar! Bukan Cuma Kevin Diks, Sejumlah Pemain Asing Bakal Dinaturalisasi

"Jelas sepakbola dunia berubah dengan sangat cepat dan tentunya dalam waktu dekat sepak bola Vietnam juga akan mengalami banyak perubahan," kata Tran Anh.

Selain Filip Nguyen, timnas Vietnam sudah memiliki sejumlah pemain keturunan, seperti kiper Dang Van Lam dan gelandang Andrej Nguyen An Khanh di timnas Vietnam U-23.

DPR RI Tanya PSSI soal Dana Naturalisasi

"Kita tidak bisa lagi mempertahankan sudut pandang lama. Jelas ada perspektif baru. VFF juga berpikir untuk membantu timnas Vietnam menjadi lebih baik dan lebih baik lagi," ucapnya.

Timnas Vietnam baru saja kalah dari Indonesia dalam tiga laga beruntun. Terbaru, mereka dibantai 0-3 dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.