Kabar Baik, Jay Idzes Sudah Tiba di Indonesia, Siap Tampil Lawan Irak?

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Sumber :
  • PSSI

VIVA Jabar – Kabar baik datang dari Timnas Indonesia. Di mana, bek andalan, Jay Idzes sudah tiba di Tanah Air jelang pertandingan melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Singo Edan Comeback Dramatis, Bungkam PSIS Semarang 2-1

Laga Timnas Indonesia vs Irak akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamsi, 6 Juni 2024.

Hal ini terlihat di Instagram @timnas.indonesia. Bek Venezia ini tiba di hotel dan bisa menjadi kekuatan Indonesia saat melawan Irak.

Garuda Muda vs Maladewa: Duel Perdana di Kualifikasi Piala Asia U-20

"Halo sobat Garuda. Saya di sini," kata Jay Idzes yang memakai baju serba hitam.

Pemain yang kerap disapa Bang Jay tersebut baru saja membawa Venezia memastikan tiket promosi ke Serie A, 2 Juni 2024. Dia membawa timnya menekuk Cremonese 1-0 di partai final playoff Serie B.

Reaksi Jay Idzes Terhadap Kritikan Rocky Gerung soal Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia

Pelatih Indonesia, Shin Tae-yong sempat mengungkapkan apakah akan menurunkan Jay Idzes saat melawan Irak. Dia akan memantau terlebih dahulu kondisi sang pemain.

“Calvin (Verdonk) bisa didaftarkan untuk pertandingan tanggal 11, tapi untuk pertandingan kali ini tidak akan bisa dimainkan. Untuk Jay (Idzes), akan sampai Indonesia hari ini, saya akan cek dulu kondisi pemain seperti apa, setelah itu akan diputuskan Jay akan bermain atau tidak,” kata Pelatih Shin pada konferensi pers yang berlangsung di Jakarta, Rabu.

Halaman Selanjutnya
img_title