Ternyata Erick Thohir Masih Menunggu Jawaban Shin Tae-yong Terkait Perpanjangan Kontrak

Pertemuan Erick Thohir dan Shin Tae-yong
Sumber :
  • Instagram @erickthohir

VIVA Jabar – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan dirinya masih menunggu jawaban pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terkait perpanjangan kontraknya bersama PSSI untuk menukangi Timnas Indonesia. Dikabarkan, pria berdarah Korea Selatan itu sedang dalam pemulihan kesehatan.

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Masuk Grup Neraka di Ronde 3, Begini Kata Staff Pelatih

Perpanjangan kontrak Shin Tae-yong memang sudah sering menjadi tanda tanya sebab bulan Juni ini sudah batas waktu. Hal tersebut setelah tugasnya sebagai pelatih Timnas Indonesia diperpanjang selama enam bulan pada Desember 2023.

Sebelumnya, Shin Tae-yong diberi target untuk meloloskan Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-23 ke babak penyisihan Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024.

Punya Bos Baru, Persib Bandung Incar Pemain Timnas Indonesia

Beruntung, syarat tersebut mampu dipenuhi oleh Shin Tae-yong sehingga ia layak diperpanjang.

Terkait hal tersebut, Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberi penjelasan.

Hadapi Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Usaha Rebut Posisi Ini

"Kami sudah memberikan final kontrak kepada coach Shin Tae-yong hampir 2 minggu lalu. Tapi tentu hari ini dia kan sedang beristirahat. Kemarin Shin ada melakukan kegiatan kesehatan yang harus dirawat di RS. Jadi kami harus menunggu recovery dia," kata Erick Thohir kepada pewarta saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta, Jumat (21/6/2024).

"Jadi untuk kontrak kita tunggu. Masa kita kejar-kejar kontrak orang yang lagi dalam perawatan. Kami sudah memberikan kontrak finalnya," lanjutnya.

Kemudian pria yang juga menjabat Menteri BUMN itu memastikan ada klausul yang di-upgrade pada kontrak yang diberikan kepada Shin Tae-yong.

"Ya banyak tentu upgrading seperti target-target. Bahwa saya dididik pro dan dia juga dididik pro. Jadi tentu kami harus profesional dalam hidup. Responsnya (Shin Tae-yong) positif," ujarnya.