Denny Cagur Gelisah, Suara di Dapilnya Masih 30 Persen

Denny Cagur
Sumber :
  • intipseleb.com

Selama masa kampanye, Denny Cagur mengaku telah berusaha maksimal untuk menyerap aspirasi dan mengetahui kendala yang dihadapi oleh masyarakat di Dapilnya. Ia bahkan mengunjungi 194 desa dan 483 titik di daerah tersebut.

Lolos ke Senayan, Denny Cagur Janjikan Hal Ini untuk Rakyat

"Kalau saya sih di saat kita kerja sebagai calon legislatif tugasnya adalah bagaimana kita menangkap aspirasi yang ada di bawah, bagaimana kita tau sebenarnya kesulitan-kesulitan yang terjadi di masyarakat di Dapil kita," tutur Denny Cagur.

"Makanya yang saya lakukan pertama kita harus banyak turun, sampai terakhir masa kampanye selesai, saya sudah datangi 194 desa 483 titik saya datangi, sebanyak itu karena memang sebenarnya ingin tahu apa kendala yang dialami,” terang Denny.

Prabowo-Gibran Resmi Menang Pilpres, KDM: Kemajuan Bangsa Diraih Dengan Kerja Keras dan Persatuan

“Masukkan apa yang saya terima, aspirasi apa yang saya dengar, sehingga nantinya jika amanah itu diamanahkan kepada saya, saya sudah tau masalah-masalah apa saja kendalanya," imbuhnya.

Denny Cagur berharap, suara yang ia dapatkan di Pemilu 2024 bisa membawanya ke Senayan dan mewakili suara rakyat di parlemen. Ia juga berjanji akan bekerja keras dan jujur sebagai anggota legislatif jika terpilih.

Gerindra Rajai Pileg Jabar, Dedi Mulyadi: Haturnuhun, Semoga Tidak Ada Lagi Jalan Rusak