Tessa Kaunang Buka Suara Usai Mantan Pacarnya Lamar Dewi Perssik

Dewi Perssik, Rully dan Tessa Kaunang
Sumber :
  • Berbagai Sumber

VIVA Jabar – Belum lama ini, pedangdut Dewi Perssik dikamar oleh kekasihnya, yakni Rully. Ternyata, pria yang berprofesi sebagai pilot itu adalah mantan kekasih Tessa Kaunang.

Wajah Dewi Perssik Bengkak Lagi, Oplas?

Kabar tentang lamaran Rully pada Dewi Perssik itu pun sampai ke telinga Tessa Kaunang. Perempuan bernama asli Thessalonica Indria Roxana Aryani Anis Kaunang tersebut mengucapkan selamat kepada Rully dan Dewi Perssik.

(Kasih) Selamat dong. Kalau orang bahagia kenapa musti sedih?" kata Tessa Kaunang ditemui pada Minggu, (17/3/2024).

Lakukan Pembekuan Sel Telur, Dewi Perssik Ungkap Alasannya

Selanjutnya, mantan istri Sandy Tumiwa itu mengatakan Rully kemungkinan sudah menemukan jodohnya. Ia tak masalah mantan pacarnya itu berjodoh dengan pedangdut asal Jawa Timur tersebut.

"Memang dia mungkin sudah menemukan jodohnya," ucapnya.

Usai Dilamar Seorang Pilot, Dewi Perssik Lakukan Pembekuan Sel Telur

Kemudian, Tessa juga mengaku bahwa dirinya sudah punya pasangan. Namun untuk saat ini ia masih enggan memperkenalkan sosok lelaki yang mampu merebut hatinya.

"Ada (pasangan). Nanti kalau sudah resmi akan deklarasi," kata Tessa Kaunang.