Berlangsung Selama 2 Jam, Sidang Mediasi Inara Rusli Temui Jalan Buntu

Inara Rusli usai jalani mediasi dengan Virgoun
Sumber :
  • viva.co.id

VIVA Jabar – Sidang lanjutan atas gugatan cerai Inara Rusli terhadap Virgoun dilaksanakan di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada Rabu, 7 Juni 2023 setelah sebelumnya sempat tertunda lantaran keduanya sama-sama tidak hadir.

Sudah Jalani Mediasi, Ria Ricis Tetap Bersikukuh Ingin Cerai

Sidang dengan agenda mediasi tersebut dimulai sekira jam 10.25 WIB. Ditempuh selama dua jam, mediasi tersebut berakhir sekitar jam 12.30 WIB.

Berlangsung alot, sidang dengan agenda mediasi tersebut tidak tidak membuahkan hasil. Akibatnya, kedua orang tua Starla Rhea Idola Virgoun itu tidak mencapai kesepakatan.

Inara Rusli dan Virgoun Sepakat Damai, Saling Cabut Laporan Polisi

Kuasa hukum Inara Rusli, Wijayono Hadi Sukrisno mengungkapkan bahwa keduanya belum menemukan titik temu.

"Mediasinya itu gagal. Jadinya, tidak ketemu titik musyawarah," ungkap Wijayono Hadi Sukrisno kepada awak media di PA Jakarta Barat pada Rabu, 7 Juni 2023.

Dipolisikan oleh Virgoun, Inara Rusli Ingin Fokus Ibadah Ramadan

Lebih lanjut, ucap Kris, agenda sidang gugatan cerai terhadap kliennya ini dilanjutkan ke agenda pembacaan gugatan. Nantinya, pokok perkara yang digugat oleh Inara sebelumnya, salah satunya hak asuh anak, bakal dibahas di sidang selanjutnya.

"Sidang berikutnya kemungkinan mengikuti jadwal sidang, pembacaan gugatan. Jadi, kalau masalah lain, udah didiskusikan juga bahwa yang sudah masuk pokok perkara akan dimasukan dalam ruang sidang majelis," ujar Kris.

Halaman Selanjutnya
img_title