Hadiri Opening Ceremony Porsenitas-X, Gubernur Jabar Apresiasi Perkembangan di Majalengka

Opening Ceremony Porsenitas-X
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Jabar – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar mendampingi Gubernur Ridwan Kamil serta Wakil Gubernur Uu Ruzhanul Ulum menghadiri Opening Ceremony Porsenitas-X dan Pameran Produk Unggulan Kunci Bersama Tahun 2023. Kegiatan yang termasuk rangkaian perayaan Hari Jadi ke-533 Kabupaten Majalengka tersebut diadakan di Gelanggang Generasi Muda, Rabu 7 Juni 2023 malam.

Dedi Mulyadi Ungkap Kans Dirinya di Pilgub Jabar

Pada kesempatan ini, Gubernur mengapresiasi berjalannya Pekan Olahraga dan Seni Antar Daerah Perbatasan (Porsenitas) ke-10. Gelaran tersebut diikuti kontingen Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Brebes, Kabupaten Cilacap, Kota Banjar, Kabupaten Ciamis, dan Kabupaten Pangandaran.

“Saya mengapresiasi kekompakan para kepala daerah di perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah ini. Menurut saya, ini wujud keharmonisan dan kondusifitas antar wilayah,” kata Gubernur.

Usut Tuntas Kecelakaan Maut Ciater, KDM: Jangan Hanya Sopir yang Bertanggung Jawab

“Mari kita berkompetisi, tapi masih dalam bingkai kolaborasi karena kita semua NKRI. Ingat, junjung tinggi sportivitas karena ini olahraga. Saya ucapkan selamat bertanding. Mudah-mudahan ini menjadi ajang silaturahmi,” tuturnya.

Sebelumnya Gubernur juga mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Majalengka. Gubernur yakin Majalengka akan menjadi pusat ekonomi Jawa Barat dalam beberapa tahun ke depan. Apalagi kini sudah tersedia Bandara Kertajati serta Tol Cisumdawu yang memudahkan akses perekonomian di Majalengka dan sekitarnya.

Tanggulangi Kemiskinan Ekstrem, BLK Subang Latih Puluhan Security

“Pada rentang waktu 10 hingga 20 tahun mendatang, wilayah Majalengka akan menjadi wajah Jawa Barat melalui pengembangan kawasan industri Metropolitan Rebana. Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan terus mendukung pembangunan di Majalengka,” ucapnya.

“Akhir bulan ini Tol Cisumdawu akan beroperasi penuh. Itu bakal berdampak secara signifikan pada sektor ekonomi sehingga banyak orang akan datang berkunjung ke Majalengka. Baru-baru ini, kita juga menyaksikan penerbangan kloter pertama jemaah haji dari Bandara Kertajati. Kami yakin Bandara Kertajati akan menjadi sangat sibuk setelah Tol Cisumdawu beroperasi penuh. Oleh karena itu, kami sedang mempersiapkan pusat pertumbuhan ekonomi baru di Majalengka yaitu Aerocity,” lanut Gubernur.

Opening ceremony Porsenitas-X ini juga dibuka secara langsung oleh Bupati Majalengka Karna Sobahi. Turut hadir sejumlah tamu penting lainnya seperti Walikota Cirebon Nasrudin Azis, Walikota Banjar Ade Uu Sukaesih, Bupati Kuningan Acep Purnama, Bupati Cirebon Imron Rosyadi, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, dan PJ Bupati Brebes Urip Sihabudin.