Hasil Olah TPK, Polisi Ungkap Dante Berenang di Kolam Renang Dewasa Sedalam 1,5 Meter
- Berbagai Sumber
VIVA Jabar – Pihak kepolisian dari Polda Metro Jaya terus mendalami kasus kematian anak artis Tamara Tyasmara dan Angger Dimas, Raden Andante Khalif Pramudtyio alias Dante.
Kali ini, polisi melakukan olah TKP di lokasi Dante berenang, yakni di Kolam Renang Tirtamas, Pondok Kelapa, Jakarta Timur.
Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra mengatakan hasil pengecekan lokasi, diketahui Dante berenang di kolam renang untuk dewasa dengan kedalaman 1,5 meter.
"Dari hasil pengecekan di lokasi, kedalaman kolam renang itu 1,5 meter," kata Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya Triputra kepada awak media, Sabtu (10/2/2024).
Senada dengan Wira, Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Rovan Richard Mahenu mengungkapkan bahwa oleh TKP itu sudah dilakukan beberapa hari lalu. Diketahui, Dante berenang di kolam renang yang dalamnya 1,5 meter.
"Itu olah TKP sudah beberapa hari lalu. Dari hasil olah TKP, diketahui kedalaman kolam renang itu 1,5 meter, kolam dewasa," kata Rovan.
Dari video yang beredar saat polisi melakukan olah TKP, tampak sejumlah anggota Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya mengukur kedalaman kolam renang. Mereka juga sempat bertanya kepada petugas kolam renang.