Xiaomi Mix Fold 4 Hadir di Pasar China, Bagaimana Spesifikasinya?
VIVAJabar – Xiaomi kembali menghebohkan jagat maya dengan meluncurkan Xiaomi Mix Fold 4. Smartphone ini kabarnya telah diluncurkan di China beberapa waktu lalu dan mendapat sambutan baik di masyarakat.
Xiaomi Mix Fold 4 dikabarkan akan menjadi pesaing Galaxy Z Fold 6 karena sama-sama memiliki fitur yang unggul.
Xiaomi Mix Fold 4 dibekali dengan lauar berukuran 7,98 inch resolusi 2K. Layar ini telah didukung oleh panel Samsung E7 LTPO dengan refresh rate adaptif 1-120 GHz.
Layar Xiaomi Mix Fold 4 juga dibekali dengan teknologi Pol-less Plus yang sangat canggih sehingga dapat menstabilkan tingkat kecerahan dan warna.
Smartphone ini dibekali dengan ukuran layar 6,65 inch FHD+ dengan panel FCL C*+ yang dipadukan dengan refresh rate 120Hz. Layar ini dibekali dengan tingkat kecerahan 3.000 nits dengan Dolby Vision dan HDR10+ dan terproteksi Xiaomi Shield Glass.
Mix Fold 4 didesain dengan bahan berkekuatan tinggi yang dipasangkan dengan mekanisme transmisi baja keramik karbon tahan aus dengan tital volume engsel mencapai 34%.
Xiaomi Mix Fold 4 juga memiliki ukuran dan dimensi yang sangat tipis yaitu hanya 4,59 mm saat dibuka.
Sementara itu, saat dalam posisi terlipat, smartphone ini memiliki ketebalan sekitar 9,47mm.
Snapdragon 8 Gen 3 hadir sebagai dapur pacu smartphone canggih ini dengan sistem pendingin 3D luas 11.912mm².
Xiaomi MIX Fold 4 juga sudah dibekali dengan sistem komunikasi satelit dua arah.
Xiaomi Mix Fold 4 juga dibekali dengan fitur "Asisten Perjalanan" yang dalat membantu mempermudah pengguna dalam aktivitas sehari-hari.
Kamera utama didukung oleh sensor 50MP Light Fusion 800.
Smartphone ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5.100mAh dengan fitur pengisian kabel 67W. HP layar lipat ini hanya dijual di China. Untuk varian 12/256 GB dibanderol dengan harga sekitar 8.999 yuan atau Rp Rp 20 juta. Varian 16/512 GB dibanderol dengan harga 9.999 yuan atau Rp 22,3 juta sementara varian 16 GB/1 TBGB dibanderol dengan 10.999 yuan atau Rp 24,5 juta.