Solidaritas Keluarga Besar Sulsel Sebut Ferdy Sambo Tak Layak Dihukum Mati

Ketua Yayasan Keturunan Tomanurung Sulawesi Selatan, Annar Salahuddin
Sumber :
  • viva.co.id

"Kami meyakini saudara kami Ferdy Sambo semata-mata hanya ingin membela harkat dan martabat pribadi keluarganya yaitu “SIRI’ NA PACCE” sesuatu yang dalam tentang keyakinan budaya kami orang Sulawesi Selatan yang terdiri dari Etnis Toraja Makassar dan Bugis dan siapa pun tentu bisa saja melakukan tindakan apa pun untuk membela harkat dan martabat keluarga dan pribadinya tersebut,yang harus dilakukan sendiri tanpa terwakilkan," kata dia.

Ferdy Sambo Batal Dihukum Mati, MA Jelaskan Alasannya

Kemudian, Annar juga berharap putusan pada saat banding, Ferdy Sambo mendapatkan keadilan.

"Atas dasar keadilan dan kemanusiaan, hukuman mati adalah sesuatu yang sangat berlebihan dan karena itu pantas ditolak. Semoga para hakim pengadilan banding mempertimbangkan semua aspek tersebut di atas sehingga keadilan sesungguhnya bisa diperoleh juga oleh saudara kami Ferdy Sambo," ucapnya.

Bukan Pelaku Utama Pembunnuhan Brigadir J, Ricky Rizal Mendapat Diskon Hukuman dari MA