Otopsi Jenazah Mirna Ditolak Keluarga, Ini Cerita dr.Djaja
- Screenshot berita VivaNews
VIVA Jabar - Misteri di balik tragedi 'Kopi Sianida' masih hangat dibicarakan publik. Upaya saling adu argumen atas alat bukti yang dijadikan landasan penetapan terpidana Jessica Kumala Wongso, terus diperbincangkan.
Perseteruan pun terjadi antara pihak kuasa hukum Jessica, Otto Hasibuan dengan kubu keluarga Wayan Mirna Salihin, Edi Darmawan Salihin.
Peseteruan bermula dari peluncuran dan dimulainya tayangan Film Dokumenter berjudul 'Ice Cold: Murder, Coffe and Jessica Wongso' di Netflix sejak 28 September 2023 lalu.
Film tersebut menceritakan kilas balik peristiwa yang terjadi dalam kasus 'Kopi Sianida' pada tahun 2016 silam dan pengadilan menjatuhi hukuman kepada Jessica selama 20 tahun penjara.
Buntut dari tayangan Film Dokumenter itu, memunculkan polemik baru. Kubu keluarga Wayan Mirna Salihin yang diwakili ayah kandung, Edi Darmawan dan pengacara Jessica Wongso, Otto Hasibuan akhirnya saling umbar memberikan fakta-fakta persidangan.
Kedua pihak, belum lama ini menjadi narasumber dalam tayangan ekslusif bersama Karni Ilyas. Edi Darmawan dan Otto sama-sama memiliki argumentasi.