Sonny Salimi Muncul Sebagai Kandidat Calon Wali Kota Bandung

Ilustrasi Pilkada
Sumber :

Jabar – Sejumlah nama muncul sebagai bakal calon Wali Kota Bandung. Mulai dari tokoh agama, politisi hingga akedemisi dan profesional. Dalam deretan latar belakang itu muncul nama Sonny Salimi dalam survei yang digelar Polsight.

Anda Berhak Dapat Rp.4,2 Juta Jika Lolos Jadi Peserta Kartu Prakerja

Dalam lembaga survei tersebut, ada juga nama yang muncul seperti Atalia Praratya, Muhammad Farhan, Edwin Senjaya dan Siti Muntamah Oded.

Sementara Sonny Salimi menjadi kejutan. Ia dikenal bukan sebagai tokoh politisi, tapi Direktur PDAM Kota Bandung.

Luar Biasa! Segini Jumlah Bantuan yang akan Diterima Peserta Program Prakerja

Dari hasil survei Polsight, elektabilitas Sonny berada di posisi keenam dari sembilan nama bakal calon Wali Kota Bandung dengan raihan 4,50 persen dari total 400 responden.

Direktur Eksekutif Polsight, Yusa Djuyandi mengatakan, nama Sonny muncul dalam jajaran survei merupakan hal yang mengejutkan. Terlebih disejejerkan dengan nama-nama beken yang malang melintang di dunia politik.

Daftar Sekarang! Pemerintah Bagikan Saldo DANA Gratis Ratusan Ribu Rupiah

"Munculnya nama Sonny Salimi pada pertanyaan terbuka survei ini cukup mengejutkan, mengingat nama tersebut baru muncul sebagai salah satu balon Wali Kota Bandung yang mencalonkan diri melalui Partai Gerindra," katanya dalam rilis yang diterima, Senin, 3 Juni 2024.

Yusa memaparkan, pada simulasi tertutup yang dilakukan Polsight untuk bakal calon Wali Kota Bandung dengan hasil tertinggi yaitu M Farhan, raihan 29,00 %.

Kemudian disusul Siti Muntamah Oded 14,25%, Erwin 13,50%, Edwin Senjaya 7,25%, Asep Mulyadi 7,25%, Sonny Salimi 4,50%, Dandan Riza Wardana 4,00% dan Arfi Rafnialdi 1,50%.

Sementara itu, 18,75% masyarakat belum mempunyai pilihan untuk Calon Wali Kota Bandung.

"Dalam simulasi tertutup ini kami tidak mencantumkan nama Atalia Praratya, karena santer terdengar beliau tidak akan maju menjadi calon Wali Kota Bandung," bebernya.

Sementara itu, Pengamat Kebijakan Publik  Universitas Padjajaran (Unpad), Mudiyati Rahmatunnisa menilai, munculnya nama Sonny Salimi merupakan hal yang wajar. Sonny merupakan sosok yang tidak asing di kalangan profesional maupun warga Kota Bandung.

“Mungkin sosok seperti beliau lah yang akan membuat kontestasi Pilkada Kota Bandung 2024 ini menjadi menarik karena berdasarkan hasil survei ini kalangan profesional mendapat angka penerimaan yang cukup tinggi di masyarakat untuk memimpin Kota Bandung,” ujar Mudiyati.

Apalagi, Sonny Salimi telah menjabat sebagai Direktur Utama Perumda Tirtawening melewati 3 masa kepemimpinan Wali Kota Bandung yang berbeda. "Sonny bisa menjadi kuda hitam pada Pilkada 2024 Kota Bandung."