Tongkat Estafet Berganti, Kabinda Jabar Resmi Menjabat

Lepas Sambut Kabinda Jabar
Sumber :
  • Istimewa

Jabar, VIVA – Badan Intelejen Daerah Jawa Barat (Jabar) kini memiliki pemimpin baru. Kepala Badan Intelejen Daerah (Kabinda) Jabar yang baru, yakni Brigjen TNI R Toto Oktaviana resmi menjabat menggantikan Mayjen TNI (purn) Ruddy Prasemilsa.

Memiliki Karakter Yang Kuat, Ini Jejak Karir Sekertaris DPRD Subang Tatang Supriatna

Serah terima jabatan yang dikemas dengan acara pisah sambut mereka pun telah dilakukan pada Jumat, 9 Agustus 2024 malam.

Lepas Sambut Kabinda Jabar

Photo :
  • Istimewa
Rem Blong Picu Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92

Brigjen TNI R Toto Oktaviana merasa bersyukur dan berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Sebelumnya, Toto menjabat sebagai Kabinda Sulawesi Tenggara selama tiga tahun tiga bulan. Pengalamannya yang luas dalam bidang intelijen, utamanya selama menjabat sebagai Kapusdiklat BIN, membuatnya sangat cocok memimpin Jabar.

"Kami bersyukur telah diberi kepercayaan menjadi Kabinda Jabar. Sebelumnya, kami ada di Kapusdiklat BIN dan berlatarbelakang memang pusat pendidikan di AD yang mencetak aparat-aparat intelijen," katanya, Sabtu 10 Agustus 2024.

Penghentian Perkara Melalui Restorative Justice, Dua Tersangka Penadah Ranmor Menangis Bahagia

Dia pun menegaskan komitmennya melanjutkan kerja keras yang sudah dirintis pendahulunya. Katanya, penting sinergi dan kolaborasi dengan semua pihak baik unsur pemerintah maupun masyarakat dalam menjaga stabilitas dan keamanan di Jabar.

"Kami akan terus berusaha mencari akar penyebab dari setiap permasalahan dan bekerjasama dengan semua pihak untuk menyelesaikannya. Semoga Jabar bisa tetap aman dan kondusif," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title