PKB Resmi Usung Acep Adang Ruhiat dan Gita KDI di Pilgub Jabar, Berikut Profilnya

Acep Adang Ruhiat dan Gita KDI Daftar Cagub-Cawagub Jabar
Sumber :
  • Tim VIVA Jabar

Jabar, VIVA – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akhirnya resmi mengusung Drs. H. Acep Adang Ruhiat, M.Si. dan Gita KDI di Pilgub Jabar 2024. Majunya H. Acep bersama Gita KDI ini menandai batalnya koalisi PKB dengan PDIP yang sebelumnya berhembus.

Dedi Mulyadi Masih Temukan Warga Miskin di Jabar Pinjam ke Bank Emok Ketika Sakit

Acep dan Gita KDI resmi mendaftar dengan mengenakan baju hijau-hijau tiba di Kantor KPU Jabar, Jalan Garut, Bandung, sekitar pukul 21.30 WIB untuk mendaftar sebagai paslon dari PKB di Pilgub Jabar.

Profil Drs. H. Acep Adang Ruhiat, M.Si.

Peran PDIP Penentu Kemenangan Pilkada Subang?

 

Kader PKB Acep Adang Ruhiat

Photo :
  • VIVA Jabar
Pelayanan Kesehatan Perlu Diperbaiki, Warga Berharap Lina Marliana Jadi Wakil Bupati

 

Pria bernama lengkap Acep Adang Ruhiat ini lahir di Tasikmalaya pada 1 Agustus 1958. Ia pernah menjadi anggota DPR RI selama dua periode, yakni periode 2014-2019 dan 2019-2024. Acep mewakili daerah pemilihan Jawa Barat XI (Kota/Kabupaten Tasikmalaya, dan Kabupaten Garut).

Sebagai kader PKB, Acep saat ini masih bertugas di Komisi VI DPR RI.

Diketahui, Acep Adang menyelesaikan pendidikan menengahnya di SMA Islam Cipasung pada tahun 1973. Kemudian ia melanjutkan pendidikan S1 di Universitas Siliwangi dan lulus pada tahun 1981.

Selanjutnya, Acep melanjutkan S2 di pascasarjana di Universitas Garut dan menyelesaikan pendidikannya pada tahun 2000.

Profil Gita KDI

Gita KDI dikenal sebagai pedangdut jebolan ajang pencarian bakat. Perempuan yang juga dikenal sebagai penyanyi lagu-lagu religius ini lahir di Garut pada 10 Oktober 1985 dengan nama asli Gitalis Dwi Natarina.

Prestasi Gita KDI dimulai di kota kelahirannya dan sering mendulang penghargaan. Bahkan, Gita juga pernah memenangi lomba MTQ dan lomba menyanyi Lagu-lagu Arabic Musabaqoh Tilawatil Qur'an Tingkat Jawa Barat dua tahun berturut-turut pada tahun 1999 dan 2000.

Setelah populer sebagai insan seni tarik suara, Gita masuk dunia politik dan bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Pada tahun 2011, Gita KDI dilantik menjadi anggota DPR dari Fraksi Kebangkitan Bangsa. Gita KDI menggantikan mendiang Cecep Syafrudin yang meninggal dunia.

Pada tahun 2014, Gita KDI maju menjadi calon anggota DPR RI dari PKB mewakili Dapil X Jawa Barat, tetapi gagal. Terbaru, Gita KDI diketahui menjadi staf ahli MPR RI sejak tahun 2019.