Marak Gangguan Ormas di Dalam dan Luar Industri Usaha, Ketua APINDO Jabar Buka Suara

Ning Wahyu Astutik
Sumber :
  • Istimewa

Kesadaran perlu ditingkatkan bahwa perusahaan-perusahaan ini merupakan sumber penghidupan bagi ratusan hingga ribuan keluarga. Masyarakat juga perlu dipersiapkan agar memenuhi kriteria tenaga kerja yang dibutuhkan perusahaan. Apabila selama ini banyak pihak menekankan pentingnya pembekalan hard skill, Ketua APINDO Jawa Barat menegaskan bahwa soft skill juga memegang peran krusial dalam membentuk tenaga kerja yang berkualitas.

Persib Bandung Punya Peluang Besar Menuju Puncak Klasemen Liga

“Tidak hanya itu, untuk menyiapkan masyarakat yang siap menjadi mitra bisnis yang kompeten, masyarakat juga perlu dibekali dengan wawasan kewirausahaan serta pemahaman mengenai compliance di perusahaan,”ucapnya.

Ning juga menekankan bahwa pembinaan dan pelatihan juga perlu diiringi dengan penegakan hukum yang tegas agar menciptakan efek jera dan menghilangkan gangguan dari ormas dalam jangka panjang. Ia juga menyatakan, bahwa Jawa Barat memiliki potensi besar, namun juga memiliki jumlah pengangguran yang tinggi. Sehingga jangan sampai pihak-pihak yang mengganggu dunia usaha dibiarkan leluasa, sehingga investor menjadi jera untuk berinvestasi.

APINDO Jabar Dorong Percepatan Penyelesaian Izin Usaha Saat Silaturahmi ke Bey Machmudin

“APINDO Jabar siap bekerja sama dengan pemerintah maupun para stakeholder lainnya untuk melakukan penyuluhan, edukasi, serta pelatihan yang memadai bagi masyarakat di sekitar kawasan industri maupun di sekitar industri di luar kawasan,”tutup Ning.