Sholat Idul Fitri Mana Lebih Baik Bagi Perempuan, Diruma Atau Dimasjid?
VIVA Jabar –Idul Fitri ini merupakan salah satu hari paling istimewa bagi seluruh umat Islam di dunia dan dirayakan dengan penuh kebahagiaan.
Bahkan bahagia pada saat hari raya Idul Fitri ini merupakan sunnah yang telah dicontohkan oleh Rasulullah.
Akan tetapi bagaimana hukumnya bagi para wanita bolehkah mereka ikut keluar rumah atau wajib berdiam diri di rumah saat Idul Fitri?
Bagi kaum perempuan dianjurkan untuk ikut keluar rumah dan melaksanakan salat Idul Fitri Hal ini berdasarkan sebuah hadis yang telah diriwayatkan oleh imam Bukhari dan imam muslim dari Ummu A'thiyah Ra.
"Bahwa Rasulullah SAW memerintahkan kami agar mengeluarkan mereka (para wanita) dalam shalat idul fitri dan idul adha,"
Seruan tersebut juga telah berlaku bagi semua perempuan yang sudah baligh ataupun belum sedang haid, perawan ataupun janda dan yang tua maupun muda.
Dan bagi perempuan yang sedang haid dianjurkan untuk tetap keluar rumah dalam menyaksikan hari raya Idul Fitri akan tetapi harus tetap berada jauh dari tempat salat dan para wanita tetap dilarang untuk keluar dengan menggunakan wewangian atau keluar rumah dengan menunjukkan perhiasan.