Tanggapan Bojan Hodak Usai Persib Kalahkan PSM Makassar

Bojan Hodak
Sumber :
  • Persib

VIVAJabar – Persib Bandung berhasil mendapatkan kemenangan pertaanya di fase Grup A Piala Presiden 2024. Tim asuhan Bojan Hodak itu mendapatkan skor 2-0 pada Jumat, 19 Juli 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Berat! Ini Dua Sanksi yang Dijatuhkan AFC pada Dimas Drajad

Bojan Hodak, pelatih Persib Bandung, mengatakan bahwa masih banyak yang harus dibenahi dari penampilan timnya meskipun sudah meraih kemenangan dalam pertandingan perdana Grup A Piala Presiden 2024 ini. 

Pada pertandingan perdana itu, tim Persib mendapatkan dua gol yang disumbangkan oleh Ciro Alves pada menit ke-14 dan bunuh diri dari Nermin Halzeta pada menit ke-42.

Kabar Buruk! AFC Jatuhkan Sanksi Berat pada Dimas Drajad

Bojan Hodak mengatakan bahwa pertandingan ini bagus, apalagi Persib meraih kemenangan. Namun penampilan timnya masih banyak yang harus dievaluasi. 

"Tidak apa-apa, kita masih punya waktu," ujarnya pada konferensi pers usai pertandingan berlangsung, dilansir dari laman resmi Persib.

Hasil Imbang Antarkan Persib ke Puncak Klasemen, Semen Padang Masih Jadi Juru Kunci

Pelatih asal Kroasia tersebut mengakui bahwa anak asuhnya masih membutuhkan waktu untuk menjadi tim solid. Namun Persib sejauh ini baru saja melakukan latihan selama dua minggu.

"Ada pergerakan yang bagus tapi juga ada yang buruk, tapi kami masih punya waktu dan kami juga masih kehilangan 5-6 pemain hari ini. Tapi saya rasa hingga liga dimulai, kami sudah siap," ujar Bojan Hodak yang dikutip dari Viva.co.id.

Halaman Selanjutnya
img_title