Sebab Ciro Alves dan David da Silva Tak Jadi Pemain Naturalisasi Indonesia, Ternyata Shin Tae-yong..

Ciro Alves
Sumber :
  • Instagram @cirooficial

VIVA Jabar – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong hingga kini masih gencar melakukan naturalisasi pemain Timnas Indonesia. Ada dua pemain asing yang didukung publik untuk direkrut jadi pemain naturalisasi, yaitu Ciro Alves dan David da Silva.

Erick Thohir Siap Berantas Agen Pemain Nakal

Ciro dan David memang tampil apik sehingga meloloskan Persib Bandung ke babak final Championship Series Liga 1 musim 2023-2024.

Tak tanggung-tanggung, di musim ini David menjadi top scorer dengan 27 gol dan 9 assist. Sedangkan Ciro membuntuti dengan torehan 16 gol dan 10 assist untuk Maung Bandung.

Belum Tanda Tangan Kontrak, Shin Tae-yong Bakal Balik Lagi Jadi Pelatih Korea Selatan?

Dengan catatan positif tersebut, kedua pemain Maung Bandung tersebut didorong untuk menjadi naturalisasi pemain Timnas Indonesia.

Kendati begitu, ternyata Shin Tae-yong tidak juga merekomendasi dua pemain Persib Bandung tersebut. Pasalnya, Ciro dan David tidak berdarah Indonesia alias bukan pemain keturunan.

Stiker Tajam Liga Belanda Ini Berharap Dinaturalisasi Timnas Indonesia

Untuk diketahui, Shin Tae-yong ternyata hanya mendorong untuk menaturalisasi pemain yang memiliki darah Indonesia.

"Saya hanya mau pemain yang memiliki keturunan Indonesia (untuk dinaturalisasi) dan bukan yang tidak memiliki darah Indonesia," ucap Shin Tae-yong beberapa waktu lalu.

Halaman Selanjutnya
img_title